Selamat Datang di Situs Web Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia

 

JAKARTA | (07/10) – Sekretaris MA, Sugiyanto, mengambil sumpah/janji jabatan dan melantik 78 jabatan fungsional Pranata Peradilan (Pralan) pada Kepaniteraan Mahkamah Agung yang berlangsung pada Senin (7/10/2024) bertempat di lantai 2   Tower MA, Jakarta. 78 orang  pejabat yang dilantik tersebut terbagi menjadi kelompok jabatan fungsional pranata peradilan ahli muda sebanyak 12 orang dan jenjang ahli pertama sebanyak 66 orang.  Pelantikan ini dilaksanakan berdasarkan SK Sekretaris Mahkamah Agung Nomor 4148/SEK/SK.KP4.1.3/IX/2024 tanggal 23 September 2024.

Dalam sumpahnya, generasi kedua barisan jafung pralan ini, berjanji akan memenuhi kewajibannya sebagai unsur vital dalam ranah dukungan teknis penanganan perkara Mahkamah Agung dengan melaksanakan kewajiban sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, dan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya menurut Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

Sekretaris Mahkamah Agung dalam amanatnya usai prosesi pelantikan menyampaikan hakikat jabatan yang diberikan ini adalah amanah dan tanggungjawab.  Ia menegaskan pentingnya integritas dan penguatan manajemen peradilan.

“maka harus tercermin dalam wujud kedisiplinan kode etik dan peningkatan kualitas kinerja”, ujar Sekretaris Mahkamah Agung.

78 Pranata Peradilan yang dilantik tersebut  mekanisme pengangkatannya dilakukan melalui jalur perpindahan dari jabatan lain sebagaimana ketentuan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 26 Tahun 2019 tentang Jabatan Fungsional Pranata Peradilan.  Sebagaimana diketahui, berdasarkan Pasal 13 Permenpan RB tersebut, pengangkatan PNS ke dalam jabatang  fungsional pranata peradilan dapat dilakukan melalui 4 “pintu”, yaitu: pengangkatan pertama, perpindahan dari jabatan lain, penyesuaian, dan promosi.

Seluruh rangkaian prosesi pelantikan berlangsung dengan tertib dan khidmat, ditutup dengan penandatanganan. Hadir pada acara pelantikan tersebut Panitera Mahkamah Agung, Kepala Biro Umum, serta Kepala Biro Kepegawaian pada Badan Urusan Administrasi MA serta turut sebagi saksi yakni Kasub. Bagian Kepegawaian dan Kasub. Bagian Perencanaan Kepaniteraan. [avisena]