MA Umumkan Pendaftar Calon Hakim Konstutusi dari Unsur MA yang Lolos Seleksi Administrasi
JAKARTA | (11/11/2014) Sembilan dari sebelas pendaftar Calon Hakim Konstitusi dari unsur Mahkamah Agung Republik Indonesia dinyatakan lulus seleksi administrasi. Keputusan kelulusan ini didasarkan pada rapat Panitia Seleksi yang dilaksanakan pada hari Senin tanggal 10 November 2014. Mereka yang dinyatakan lulus seleksi ini berhak untuk mengikuti tahapan PROFILE ASSESSMENT dan WAWANCARA yang penyelenggaraannya akan ditentukan kemudian.
Kesembilan orang yang dinyatakan lulus seleksi administrasi ini adalah sebagai berikut:
NO |
NAMA |
JABATAN |
1. |
Dr. Manahan M.P. Sitompul, S.H., M.Hum |
Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Bangka Belitung |
2. |
Dr. Suhartoyo, S.H., M.H |
Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Denpasar |
3. |
Dr. H. Nardiman, S.H., M.H |
Wakil Ketua Pengadilan Tinggi/Tipikor Banda Aceh |
4. |
Dr. Arifin Marpaung, S.H., M.Hum |
Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Jakarta |
5. |
Dr. H. Muhammad Rum Nessa, S.H., M.H |
Ketua Pengadilan Tinggi Agama Surabaya |
6. |
Dr. Santer Sitorus, S.H., M.Hum |
Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Jakarta |
7. |
Dr. H. Ahmad Fadhil Sumadi, S.H., M.Hum |
Hakim Konstitusi pada Mahkamah Konstitusi RI Periode 2010-2015 |
8. |
Dr. Drs. H.M. Arsyad Mawardi, S.H., M.Hum |
Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Agama Semarang |
9. |
Dr. Nommy H.T Siahaan, S.H., M.H |
Ketua Pengadilan Tinggi Palembang |
Sehubungan dengan pengumuman tersebut di atas, Panitia Seleksi meminta kepada masyarakat (publik) untuk memberikan informasi/masukan terhadap para pendaftar yang telah dinyatakan lulus administrasi tersebut. Masyarakat/publik yang memberi masukan harus menyertakan identitas lengkap setidaknya: nama, alamat, dan nomor telepon (identitas akan dirahasiakan oleh Panitia). Informasi/publik dikirimkan ke sekretariat Panitia Seleksi Calon Hakim Konstitusi dari unsur Mahkamah Agung Republik Indonesia, fax (021) 3842680, Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI Fax (021) 29079274 atau melalui surat elektronik :