Bersama Peserta Kompetisi OGI, Tim Kepaniteraan MA Kunjungi BKPM
Jakarta | Kepaniteraan.mahkamahagung.go.id (26/6)
Tim Kepaniteraan MA bersama sejumlah kementerian/lembaga yang turut serta dalam Kompetisi Open Government Indonesia (OGI) mengunjungi kantor BKPM (Badan Koordinasi Penanaman Modal), Senin (25/6) kemarin. Kunjungan ini merupakan rangkaian kegiatan kompetisi OGI yang yang diselenggarakan oleh UKP4. Salah satu alasan pilihan kantor BKM sebagai objek kunjungan, karena BKPM pada tahun lalu terpilih sebagai Peringkat 1 Instansi paling Berintegritas berdasarkan Survei Integritas 2011 oleh KPK.
“Harapannya seluruh peserta bisa belajar banyak tentang OG, terutama tentang Transparansi dan Pelayanan Publik dari BKPM”, ujar Koordinator Penyelenggara Kompetisi OGI.
Kegiatan kunjungan di BKPM ini dimulai pada pukul 09.30 dan berakhir pada pukul 13.00 yang dipusatkan di ruang Auditorium. Agenda kunjungan ini diisi dengan presentasi BKPM tentang pengalamannya di bidang Pelayanan Penanaman Modal. Seusai mengikuti presentasi seluruh peserta di ajak “tour” ke ruangan Direktur Pelayanan Aplikasi, Direktur Pelayanan Perizinan dan Direktur Pelayanan Fasilitas. Mengakhiri serangkaian kunjungan di BPKM ini, para peserta dilibatkan dalam game kreatif yang seru.
Dari kunjungan ini diperoleh informasi bahwa BKPM berhasil memuaskan pelanggan melalui layanan yang diberikan dengan pemanfaatan teknologi informasi. IT menjadi solusi bagi keterbatasan SDM, volume pekerjaan yang tinggi, serta tuntutan waktu pelayanan (SOP) yang singkat. (Arif Fadhilah & Margi Purwandhani)