Selamat Datang di Situs Web Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia

 


JAKARTA | (26/8) - Mahkamah Agung telah memberlakukan kebijakan  pengajuan kasasi/peninjauan kembali secara elektronik terhitung mulai 1 Mei 2024. HIngga 23 Agustus 2024, telah ada 4.603  pengajuan kasasi/PK yang diterima oleh aplikasi SIAP MA-Terintegrasi. Pengajuan upaya hukum elektronik tersebut berasal dari  506 pengadilan, Dari keseluruhan pengajuan tersebut, telah lolos verifikasi kelengkapan berkas dan mendapatkan nomor register sebanyak  1.176 perkara.   Untuk perkara yang telah diregistrasi  tersebut, MA telah memutus sebanyak 274 perkara. Sementara itu, perkara kasasi/peninjauan kembali  yang telah diminutasi dan dikirim ke pengadilan pengaju  pertanggal 23 Agustus 2024 tercatat sebanyak 24 perkara.

Demikian disampaikan Koordinator Data dan Informasi Kepaniteraan  dalam rapat evaluasi mingguan yang digelar, Senin (26/8) di ruang rapat Panitera MA. Rapat yang digelar internal tersebut sekaligus uji coba fasilitas audio visual baru di ruang rapat Panitera MA untuk mendukung percepatan sosialiasi kebijakan modernisasi  manajamen perkara.

Pidsus: Perkara Terbanyak

Dalam rapat tersebut terungkap, sebanyak 4.603 upaya hukum yang diajukan ke Mahkamah Agung selama periode Mei-23 Agustus 2024, terbagi pada perkara kasasi sebanyak  3.894 perkara kasasi, 706 perkara peninjauan kembali dan 1 perkara banding arbitrase.  Dari  jumlah tersebut, perkara pidana khusus menampati urutan tertinggi, sebanyak  2.490 perkara. Peringkat berikutnya secara  berturut-turut adalah perkara perdata umum (1.110),  pidana umum (435),  perdata khusus (196),  perdata  agama (179),  tata usaha negara (120) dan pidana militer (102).

Berkas Lengkap

Pasca implementasi pengajuan kasasi/peninjauan kembali secara elektronik, MA tidak lagi menerima berkas cetak.  MA pun  memperketat QC berkas elektronik meliputi kelengkapan dan kesesuaian dokumen serta uji formaitas.  Melalui tahapan penelaahan kelengkapan berkas ini, hanya 1.176 berkas yang layak register. Perkara yang lolos uji kelengkapan berkas dan formalitas perkara tergambar dalam tabel berikut ini.

Jenis Perkara

Kasasi

Peninjauan
Kembali

Jumlah

Pidana Khusus

386

208

594

Pidana Umum

235

7

242

Perdata Khusus

115

0

115

Perdata Agama

50

16

66

Tata Usaha Negara

52

14

66

Pidana Militer

55

4

59

Perdata Umum

1

33

34

Jumlah

894

282

1176

 Sementara itu, perkara yang “belum layak register” karena ada catatan berkas yang tidak lengkap, berkas yang tidak valid, ataupun ada dokumen  yang tidak lengkap, proses registrasinya ditunda hingga pengadilan.

Berdasarkan aplikasi SIAP MA, per tanggal 23 Agustus 2024, sebanyak 2152 perkara (46,76%) berada dalam statuys permintaan konfirmasi kelengkapan berkas ke pengadilan pengaju. Bahkan, dalam data yang dungkap di rapat tersebut, masih ada 49 perkara yang didaftarkan pada bulan Mei belum dipenuhi kelengkapan berkasnya. Berikut ini data selengkapnya.

Jenis  Perkara

BULAN DITERIMA MA

Jumlah

Agustus

Juli

Juni

Mei

Pidana Khusus

436

574

429

43

1482

Perdata Umum

81

302

64

5

452

Pidana Umum

62

46

13

 

121

Pidana Militer

19

18

2

 

39

Perdata Khusus

24

10

1

1

36

Tata Usaha Negara

16

2

   

18

Perdata Agama

4

     

4

Jumlah

642

952

509

49

2152

Perkara Kasasi/PK Elektronik  Yang Telah Diputus

Pengajuan Kasasi/PK Elektronik membawa perubahan besar dalam berbagai hal. Termasuk diantaranya dalam cara pembacaan berkas di MA. Hakim Agung yang biasanya membaca berkas kertas, kini telah meninggalkan kebiasaan tersebut. Hakim Agung beralih membaca berkas secara elektronik melalui  gawai elektronik.

Transformasi pemeriksaan berkas manual ke elektronik  telah berhasil dilalui oleh Mahkamah Agung. Hal ini terlihat dari data SIAP-MA yang menunjukan  Majelis Hakim Agung MA telah memutus 274 perkara kasasi/PK yang diajukan secara elektronik, sebagaimana data berikut ini:

Jenis Perkara

Kasasi

Peninjauan Kembali

Jumlah

Pidana Khusus

109

32

141

Pidana Umum

84

2

86

Perdata Khusus

21

 

21

Pidana Militer

19

 

19

Perdata Umum

 

4

4

Perdata Agama

2

 

2

Tata Usaha Negara

 

1

1

Jumlah

235

39

274

Perkara Selesai

Keberhasilan transformasi digital penyelesaian perkara kasasi/PK di Mahkamah Agung semakin kuat dengan adanya bukti perkara yang telah selesai. Perkara selesai adalah perkara yang telah diputus dan  Salinan putusannya telah dikirim ke pengadilan pengaju. Hingga saat ini (23/8), tedapat 24 perkara yang telah selesai pemeriksaannya di Mahkamah Agung. Perkara tersebut terdiri dari 23 perkara pidana khusus dan 1 perkara pidana umum.

No

NOMOR PERKARA

TANGGAL DITERIMA MA

PENGADILAN PENGAJU

1

4821 K/PID.SUS/2024

2024-05-07

PENGADILAN NEGERI SUBANG

2

3922 K/PID.SUS/2024

2024-05-08

PENGADILAN NEGERI SUBANG

3

4901 K/PID.SUS/2024

2024-05-14

PENGADILAN NEGERI SURAKARTA

4

3899 K/PID.SUS/2024

2024-05-14

PENGADILAN NEGERI CURUP

5

4880 K/PID.SUS/2024

2024-05-15

PENGADILAN NEGERI BAJAWA

6

4170 K/PID.SUS/2024

2024-05-17

PENGADILAN NEGERI LUBUK SIKAPING

7

4020 K/PID.SUS/2024

2024-05-20

PENGADILAN NEGERI KOTABUMI

8

4171 K/PID.SUS/2024

2024-05-22

PENGADILAN NEGERI DOMPU

9

4872 K/PID.SUS/2024

2024-05-22

PENGADILAN NEGERI BENGKALIS

10

4898 K/PID.SUS/2024

2024-05-28

PENGADILAN NEGERI BENGKALIS

11

4169 K/PID.SUS/2024

2024-05-28

PENGADILAN NEGERI KUALA KURUN

12

1129 K/PID/2024

2024-05-28

PENGADILAN NEGERI GUNUNG SUGIH

13

4953 K/PID.SUS/2024

2024-05-30

PENGADILAN NEGERI STABAT

14

4896 K/PID.SUS/2024

2024-06-05

PENGADILAN NEGERI BENGKALIS

15

4870 K/PID.SUS/2024

2024-06-06

PENGADILAN NEGERI MARTAPURA

16

5287 K/PID.SUS/2024

2024-06-07

PENGADILAN NEGERI RANTAU PRAPAT

17

4984 K/PID.SUS/2024

2024-06-19

PENGADILAN NEGERI PALEMBANG

18

4825 K/PID.SUS/2024

2024-06-21

PENGADILAN NEGERI KUALA KURUN

19

5530 K/PID.SUS/2024

2024-06-28

PENGADILAN NEGERI RENGAT/INDRAGIRI

20

5256 K/PID.SUS/2024

2024-07-05

PENGADILAN NEGERI CIKARANG

21

5258 K/PID.SUS/2024

2024-07-18

PENGADILAN NEGERI WONOSARI

22

5370 K/PID.SUS/2024

2024-07-22

PENGADILAN NEGERI BULUKUMBA

23

5495 K/PID.SUS/2024

2024-07-23

PENGADILAN NEGERI MANDAILING NATAL

34

5376 K/PID.SUS/2024

2024-07-24

PENGADILAN NEGERI BAJAWA