Kepaniteraan MA Telah Mengunggah Lebih 1500 Putusan dalam 3 hari
JAKARTA | (18/8)- Panitera MA, Soeroso Ono, mendorong jajarannya untuk meningkatkan jumlah publikasi putusan Mahkamah Agung di Direktori Putusan. Arahan ini langsung direspon oleh Tim Publikasi Putusan dengan mengupload lebih dari 1500-an putusan dalam waktu 3 (tiga) hari. Jumlah putusan tersebut, dipastikan akan terus bertambah di hari ini (Selasa,18/8).
Kepaniteraan MA memiliki Tim Publikasi Putusan yang berasal dari masing-masing kamar di Mahkamah Agung. Mereka difasilitasi kegiatan rapat di luar jam kerja untuk fokus melakukan publikasi putusan. Kegiatan ini efektif mendorong peningkatan jumlah putusan yang dipublikasikan di Direktori Putusan.